Selasa, 05 Maret 2013

KETIKA ALLAH JATUH CINTA KEPADA KU


Bermula dari iseng browsing, eh ternyata nemuin sebuah sinopsis novel berjudul '' KETIKA TUHAN JATUH CINTA ''. Sungguh menggetarkan hati saat membaca sedikit ringkasan cerita novel karya ‘Wahyu Sujani’ yang judulnya ini cukup menggelitik ...’Ketika Tuhan Jatuh Cinta’....kok bisa????

Sejenak saya berdiam diri dan mendengarkan lagu lagunya Maher zain '' Ku milik MU, The chosen one, Always be there dan Thank you ALLAH... sambil memutar ulang memori perjalanan kehidupan saya 1,5 tahun yang lalu sampai sekarang. Subhanallah...

Telah banyak sekali ujian dan cobaan yang saya lewati, terutama dari kelas 3 sma sampai saat ini. Berawal dari saya 

  • Tidak masuk dalam kategori siswa yang ikut snmptn undangan
  • Diterima pmdk di ppns its jurusan permesinan kapal tapi tidak saya jalani karena tiba tiba bapak saya mendapat cerita dari temannya kalau kerja di kapal itu begini begitu dan akhirnya dia tidak setuju dan sebagai bentuk bakti saya menuruti perkataan bapak dan melepaskan ppns its padahal sudah diterima
  • Memutuskan tidak ikut snmptn tahun 2011 karena ingin fokus masuk ipdn sebab menurut jadwal bahwa tes tahap 1 pelaksanaannya bareng dengan snmptn 2011 tapi pada akhirnya jadwalnya mundur dan sudah terlanjur pendaftaran snmptn tulis 2011 ditutup ( padahal demi ipdn, saya rela pindah ktp dari penduduk ponorogo menjadi penduduk kota tangerang ) dan tak disangka saya gagal masuk ipdn
  • Diterima di universitas jember jurusan teknik sipil lewat jalur mandiri tapi pakai nilai raport dan mau saya daftar ulangi saya dapat informasi dari sesorang dan diperkuat dengan browsing di internet ternyata teknik sipil universitas jember akreditasinya c dan itu berlaku sampai tahun 2015 ditambah lagi dengan bahwa fakultas tekik ujej belum punya gedung sendiri dan masih nebeng di univ bhayangkara jember dan itu jaraknya jauh dengan kampus pusat dan oleh sebab itu saya memutuskan untuk tidak saya jalani itu dan lagi lagi harus melepaskan dan melepaskan lagi padahal sudah diterima
  • Diterima di fh ub kampus kediri, lagi lagi dan lagi saya lepas karena hati saya kurang berkenan kalau kuliah di ub kediri walaupun nanti lulus akan mendapatkan ijazah ub malang
  • Break untuk tidak kuliah langsung karena ada hambatan seperti diatas dan menjalani kursus 4 bulan di kampung inggris sebagai bentuk mengisi waktu luang sambil menunggu pendaftaran snmptn 2012
  • Mencoba tes di bank BRI sebagai customer service dan sudah melewati tes psikologi, tes penampilan di malang, tes wawancara akhir di malang. Dan bisa saya katakan GAGAL karena sampai sekarang belum ditelfon sebab katanya kalau lolos dan ikut tes kesehatan akan ditelefon. tapi sampai sekarang belum ditelofon, padahal tes wawancara akhir saya bulan juni
  • Gagal snmptn 2012 untuk pertama kalinya

Kegagalan dan kesulitan yang saya alami diatas tak pernah lepas dari Kuasa ALLAH mendewasakan saya, dengan cara-Nya yang luar biasa, di luar bayangan dan dugaan saya, pedih, kecewa, kehilangan, kekuranga, kegagalan dan semua rasa yang tidak saya harapkan justru memberikan satu hal yang mungkin tanpa ujian dan cobaan ini saya tak mendapatkannya -----> KUAT.  

Ya. Itu cara ALLAH mencintai saya, menjadikan saya lebih kuat dan dekat dengan-Nya, menghadapi setiap ujian yang semoga mengantarkan saya pada tingkat yang lebih tinggi. Anak sekolah aja kalo pengen naik kelas juga harus ujian bukan?
Ketika ALLAH mengharapkan saya bisa menghadapi semuanya, pasti tak ada yang tak mungkin, dan selama masih di dunia ini, pasti masih ada jalan keluar atas semua masalah. Karena setiap masalah itu terlahir dengan solusinya. Asalkan kita mau ikhtiar, berusaha, ikhlas atas apa yang Ia berikan.

Di balik semua ujian, Saya yakin ALLAH tengah merencanakan sesuatu yang luar biasa.  Tapi itu juga tergantung pribadi masing masing menyikapi dan mengambil hikmah. Percaya bahwa ALLAH tak pernah ingkar janji pada hamba-Nya. Bahwa setiap doa akan selalu Ia dengar. Dan Ia punya cara tersendiri tuk mencintai hamba-Nya. Serta saya yakin bahwa bahwa semua akan berakhir dengan bahagia.

Sebenarnya Allah tak pernah melepaskan cinta-Nya pada hamba-Nya. Namun, realitas cinta-Nya itu amat berbeda dengan realitas cinta manusia kepada manusia lain. Cinta Allah pada hamba-Nya selalu dalam bentuk yang lain; dalam bentuk kesakitan,  kegagalan kehilangan, kesulitan juga kekecewaan.

Manusia kadang lupa, bahkan tak pernah sadar jika cobaan datang menderanya. Kebanyakan dari mereka mengeluhkan bahkan tak sedikit yang menganggap Allah itu tidak adil. Na’udzubillah. Sejatinya, semua cobaan itu tanda bahwa Allah sedang melirik kita, sedang menguji keimanan kita. Pantas ataukah tidak hamba itu jadi hamba pilihan yang kelak akan dianugerahi rahmat-Nya yang seluas langit dan bumi.
Tak bisa diukur sedalam apa cinta Allah pada hamba-Nya. Dalam sakit kita, ada cinta Allah. Yaitu dijadikannya kafarat atau penebus dosa. Dalam kegagalan, akan ada penyesalan yang kemudian di puncak penyesalan itu Allah akan menurunkan petunjuk agar si hamba mau berpikir untuk tidak mengulangi kesalahannya. Ketika bencana terjadi dimana mana, itu adalah bentuk peringatan Allah karena kasih sayang-Nya, ar-Rahim, Sang Maha Pengasih. Itulah puncak cinta Allah pada hamba-Nya di dunia.

Sahabat Mahmud bin Ladid r.a. meriwayatkan Rasulullah bersabda Apabila Allah mencintai suatu kaum, maka Allah menguji mereka (dengan kesusahan). Barang siapa bersabar (menghadapi ujian itu), maka baginya pahala kesabaran, dan barang siapa menghadapinya dengan kegelisahan (tidak benar), maka baginya kegelisahan. Demikianlah cara Allah menunjukkan cinta pada hamba-Nya. Semua tidak lain dan tidak bukan karena Allah sangat ingin semua hamba-Nya melangkah di jalan yang diridhai-Nya yaitu jalan menuju surga-Nya yang kekal.

Boleh jadi kamu membenci sesuatu,padahal ia amat baik bagimu,dan boleh jadi kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu,Allah mengetahui,sedang kamu tidak mengetahui (QS.AL-Baqarah:216).

Karena sesungguhnya sesudah kesulitan itu ada kemudahan.” (QS. Alam Nasyroh: 5)

Terkadang kita menginginkan sesuatu yang menurut kita baik Tapi menurut ALLAH S.W.T belum tentuibarat puisi ''SUATU KETIKA KITA MENGGINGINKAN KUPU-KUPU YANG INDAH WARNANYA BAGUS & SEDAP DI PANDANG MATA AKAN TETAPI ALLAH S.W.T. MEMBERIKAN KITA ULAT YANG KITA PANDANG SANGAT JELEK,GATAL DLL,TAPI SEIRING WAKTU SANG ULAT PUN MENJADI KEPOMPONG DAN DARI KEPOMPONG ITULAH KELUAR SANG KUPU-KUPU YANG LEBIH CANTIK BAGUS DARI APA YANG KITA PIKIRKAN & INGINKAN DARI SEGALA ASPEK '' yakinlah ALLAH S.W.T telah merencanakan sesuatu yang terbaik untuk umatnya & berprasangka baiklah terhadapnya.